INFO PMB
Informasi Penjaringan SMA Islam Al Azhar 7 Solo Baru
Pendidikan sebagaimana yang termaktub dalam UU sisdiknas tahun 2003 diartikan sebagai usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan Negara.
Pengembangan kemampuan individu sebagaimana telah disebutkan diatas tentu membutuhkan sarana dan prasarana dalam pelaksanaannya sehingga tujuan pendidikan sebagaimana yang terkandung dalam UU SISDIKNAS th 2003 bisa terwujud. Pemenuhan sarana dan prasarana yang dimaksud dalam hal ini adalah tersedianya sekolah sebagai tempat Pendidikan sekolah formal dilaksanakan. Adalah sebuah keharusan bagi setiap individu dalam berkehidupan untuk menempuh pendidikan formal dimana dasar peletakan ilmu pengetahuan dan wawasan keilmuan dikembangkan sesuai dengan bakat, minat dan kemampuannya.
“Siapa yang menempuh jalan untuk mencari ilmu, maka Allah akan mudahkan baginya jalan menuju surga.”
(HR. Muslim)
Pentingnya mempunyai ilmu adalah untuk membuktikan kekuasaan Allah SWT. Dengan adanya ilmu, manusia dapart membaca Al-Qur’an yang mana terkandung segala persoalan yang wujud di muka bumi ini. Ilmu juga membolehkan manusia mengkaji alam semesta ciptaan Allah ini.

SMA Islam Al Azhar 7 Solo Baru sebagai salah satu sekolah menengah atas Islam di wilayah Solo Raya menjadi hal yang sangat urgen dalam ikut membantu Negara Indonesia dalam mencetak kader-kader bangsa yang handal, dengan visi menjadikan kader bangsa yang memiliki akhlak mulia dalam kepribadiannya, memiliki ilmu pengetahuan yang komprehensif serta penguasaan teknologi dalam dunia global.
Oleh karena itu, dalam rangka menjaring putra-putri terbaik maka kami pembuka Penerimaan Murid Baru (PMB) SMA Islam Al Azhar 7 Solo Baru, Sukoharjo TP. 2024/2025. Sehubungan dengan akan dimulainya tahun pelajaran 2024/2025. Maka SMA Islam AL Azhar 7 Solo Baru menyiapkan Pendaftaran Gelombang 2 (Dua) dengan keterangan sebagai berikut:
Hai Al Azharian..
Masih Galau pilih SMA mana yang bagus? Ini nih solusinya, salah satu sekolah yang bisa mengantarkan kuliah di PTN, punya prestasi banyak dan tentunya sarana dan prasarana yang lengkap. Sekolah apa sih?
Pastinya :
SMA ISLAM AL AZHAR 7
Salah satu SMA swasta bebas zonasi yang berlokasi di Kompleks Masjid Al Azhar Solo Baru, Kec. Baki, Kab. Sukoharjo
Keunggulan : Banyak Murid diterima PTN Favorit
Pendampingan kuliah di Luar Negeri
Olimpiade tingkat Nasional
Pengelolaan sarana dan prasana yang terbaik
Prestasi Lomba OSA dan Felka Al Azhar se-Indonesia
Memiliki ekstrakurikuler yang menarik
Implementasi Proyek P5 yang mengasyikkan
Pembiasaan adab-adab yang baik
Kunjungan industri yang menyenangkan
Program Unggulan
Digital Class
Kelas Tahfidz
Pendampingan Perguruan Tinggi
Boarding RepresentatifStudent Visit Luar Negeri
Segera bergabung di SMA Islam Al Azhar 7 dan pilih program kelasmu : Kelas Tahfidz
Kelas Digital
Kelas Reguler
Jangan galau lagi..
Daftar sekarang juga dan dapatkan POTONGAN BIAYA PENDIDIKAN yang menarik pada masa pendaftaran Gelombang 2 yang berlangsung pada tanggal 1 Januari 2024 – Kuota terpenuhi
Buruan ya teman-teman..
Untuk ayah bunda bisa banget lho sekolah ini dijadikan pilihan sekolah putra-putri tercintanya.
Jangan sampai ketinggalan kesempatan yang menarik ini
Follow us :
IG : smaialazhar7
Youtube : SMA Islam Al Azhar 7 Solo Baru
TikTok : smaialazhar7
Website : http:// smaialazhar7.sch.id
Facebook : SMA Islam Al Azhar 7 Sukoharjo
Info PMB :
https://smaialazhar7.sch.id/info-pmb